Menurutnya, kegiatan ini juga selaras dengan program kerja Bupati dan Wakil Bupati Gorontalo Utara, khususnya dalam mewujudkan birokrasi yang berintegritas, humanis, dan berorientasi pada pelayanan.
“Ke depan, kegiatan Bimbingan Rohani dan Mental ini akan menjadi agenda rutin setiap dua minggu sekali, agar nilai-nilai kebersamaan, kasih sayang, dan profesionalisme dapat terus terjaga di lingkungan kerja,” ujar Fahrudin.














