Gotimes.id, Gorontalo Utara – Keluarga besar RSUD dr. Zainal Umar Sidik melalui Direktur, dr. Muhamad Ardiansyah, menyampaikan ucapan selamat menunaikan ibadah puasa 1446 Hijriah kepada seluruh masyarakat Muslim, khususnya di Gorontalo Utara. Sabtu (1-3).
Dalam momen penuh berkah ini, dr. Muhamad Ardiansyah mengajak seluruh tenaga kesehatan dan masyarakat untuk menjadikan Ramadan sebagai bulan refleksi, peningkatan ketakwaan, serta mempererat kepedulian sosial.
“Kami segenap keluarga besar RSUD dr. Zainal Umar Sidik mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa 1446 H. Semoga Ramadan ini membawa keberkahan, kesehatan, dan kedamaian bagi kita semua,” ujar dr. Ardiansyah.
Ia juga menegaskan komitmen RSUD untuk tetap memberikan pelayanan kesehatan terbaik selama bulan suci ini. Rumah sakit akan memastikan pelayanan medis tetap berjalan optimal agar masyarakat yang membutuhkan tetap dapat terlayani dengan baik.
“Kami tetap siaga memberikan layanan kesehatan kepada masyarakat, terutama bagi pasien yang membutuhkan perawatan intensif. Semoga kita semua diberikan kekuatan dalam menjalani ibadah puasa dengan penuh keikhlasan,” pungkasnya.