DaerahProvinsi Gorontalo

Polda Gorontalo dan Forkopimda Pantau Stok Pangan dan LPG Jelang Ramadhan

×

Polda Gorontalo dan Forkopimda Pantau Stok Pangan dan LPG Jelang Ramadhan

Sebarkan artikel ini
Polda Gorontalo dan Forkopimda Pantau Stok Pangan dan LPG Jelang Ramadhan. (Foto: Humas Polda Gorontalo)
Polda Gorontalo dan Forkopimda Pantau Stok Pangan dan LPG Jelang Ramadhan. (Foto: Humas Polda Gorontalo)

Gotimes.id, Gorontalo – Menjelang bulan suci Ramadhan 1446 H, Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Gorontalo bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Gorontalo melakukan monitoring terhadap ketersediaan stok bahan pokok dan gas LPG 3 kg. Jumat (14-2).

Kegiatan ini dipimpin oleh Pj Gubernur Gorontalo, Dr. Ir. Mohammad Rudy Salahuddin, M.E.M., serta melibatkan sejumlah pejabat, termasuk Kabinda Gorontalo Khairul Amir, S.Si, Kasrem 133/NW Kolonel Inf. Jaelan, Dirreskrimsus Polda Gorontalo Kombes Pol. Dr. Maruli Pardede, S.H., S.I.K., M.H., Pj. Walikota Gorontalo Dr. Ir. Ismail Madjid, M.TP, serta kepala dinas terkait.

Baca Juga  Peresmian Kantor Baru Pengadilan Agama Tahuna, Wujudkan Kerja Efektif

Sejumlah lokasi yang dipantau meliputi Pasar Sentral Kota Gorontalo, PT. Cipta Langgeng Mitra Sukses (Distributor Pangan), Agen LPG PT. Dua Jaya Bersaudara, dan Pasar Kayu Bulan Kabupaten Gorontalo.

Baca Juga  Terkait Pengelolaan Keuangan Daerah, Ini Pejelasan Sekda Gorut

Dari hasil monitoring, stok kebutuhan pokok dan LPG 3 kg terpantau dalam kondisi aman, meskipun terdapat kendala seperti kelangkaan minyak goreng bersubsidi serta kenaikan harga ayam pedaging.

“Kami bersama Forkopimda akan terus melakukan pemantauan dan berkoordinasi dengan instansi terkait untuk menjaga stabilitas harga dan ketersediaan barang menjelang Ramadhan,” ujar Kombes Pol. Dr. Maruli Pardede.

Baca Juga  Konferensi Pers Akhir Tahun Polda Gorontalo: Penghargaan dan Tantangan

Polda Gorontalo menegaskan komitmennya dalam mengawal distribusi bahan pokok dan LPG, guna memastikan masyarakat dapat menjalankan ibadah di bulan suci dengan tenang dan tanpa kekhawatiran terhadap ketersediaan kebutuhan pokok.

**Cek berita dan artikel terbaru kami dengan mengikuti saluran WhatsApp di :