GoTimes.id, Gorontalo Utara – Panitia Seleksi Penerimaan Pegawai Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) RSUD dr. Zainal Umar Sidiki (ZUS) Kabupaten Gorontalo Utara secara resmi mengumumkan hasil seleksi penerimaan pegawai BLUD formasi dokter Tahun 2025.
Pengumuman tersebut tertuang dalam Pengumuman Nomor 445/RSUD-ZUS/0001/I/2026 tertanggal 2 Januari 2026. Dalam pengumuman itu, panitia menetapkan sejumlah peserta yang dinyatakan lulus pada beberapa formasi, yakni dokter spesialis jantung dan pembuluh darah, dokter spesialis bedah, dokter spesialis patologi klinik, serta dokter umum.
Untuk formasi Dokter Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah, peserta yang dinyatakan lulus adalah dr. Victor Billy F.P Untu, Sp.JP. Sementara pada formasi Dokter Spesialis Bedah, dr. Benny Nanda Kurniawan, Sp.B dinyatakan lulus seleksi.
Pada formasi Dokter Spesialis Patologi Klinik, peserta yang lulus yakni dr. Wardana M. Harun, Sp.PK. Adapun pada formasi Dokter Umum, panitia menetapkan sembilan peserta yang dinyatakan lulus berdasarkan hasil akumulasi nilai tes tertulis, tes wawancara, serta nilai afirmasi.













